Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Mohammad Rian Ardianto berpeluang membuka titel pertama mereka sejak menyandang status ranking 1 BWF.
- Indonesia Sisakan 3 Wakil di Semifinal All England 2023
- Berstatus Unggulan Pertama, Fajar/Rian Nyaris Tersingkir dari All England 2023
- ‘Epic Comeback’ Warnai Kemenangan Fajar/Rian atas Pramudia/Yere di Indonesia Master 2023
Baca Juga
Adalah Malaysia Open 2023 yang berpeluang menjadi pembuka keran gelar mereka tahun 2023 ini jika pada partai final mampu mengatasi lawan asal China Liang Wei Kang/Wang Chang.
Bertanding pada di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia sore ini, Minggu (15/1/2023), Fajar/Rian menjadi pihak yang diunggulkan. Hal ini berdasarkan ranking mereka saat ini yang jauh diatas lawan yang hanya menempati peringkat 17 BWF.
Tidak hanya itu, dalam beberapa turnamen terakhir, Fajar/Rian juga tampil konsisten pada setiap turnamen yang mereka ikuti. Hal itulah yang membuat mereka menduduki peringkat 1 BWF untuk sektor ganda putra.
Meski begitu, lawan juga tidak dianggap remeh. Mereka melaju hingga ke final usai mengandaskan ganda-ganda bulutangkis mumpuni. Tiga pemain unggulan pada turnamen ini Kevin/Markus asal Indonesia, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dari Denmar dan Satwiksairaj Rankireddy/ Chirag Setty asal India merupakan korban mereka di turnamen bertitel BWF Super 1000 ini.
Artinya bukan tidak mungkin, Fajar/Rian menjadi unggulan keempat yang mereka tumbangkan lagi di turnamen ini. Tentu saja hal itu tidak diinginkan oleh publik Indonesia yang hanya berharap titel juara dari Fajar/Rian pada turnamen ini.
- Indonesia Sisakan 5 Wakil di Perempatfinal Swiss Open 2023
- Praveen/Melati Langsung Tersingkir dari Swiss Open 2023
- Indonesia Sisakan 3 Wakil di Semifinal All England 2023