Pebulutangkis asal Prancis Christo Popov yang tengah naik daun menjadi pemain pertama yang kalah pada babak pertama Denmark open 2020. Ia menyerah dari pebulutangkis berusia 19 tahun asal India Lakhsya Sen dalam pertandingan dua set langsung 21-9 dan 21-15.
- Ini 5 Wakil Indonesia Yang Akan Berlaga Di BWF World Tour Finals 2020 Di Thailand
- Kala Hitam Rayakan HUT 49, Ketua PWI Sumut Disematkan Sabuk Hitam
- The Daddies 'Menggila', Dalam 28 Menit Pulangkan Wakil Inggris Dari Toyota Thailand Open 2021
Baca Juga
Pertandingan Pertama Denmark Open 2020 Ditandai Tumbangnya Wonderkid Prancis
Pebulutangkis asal Prancis Christo Popov yang tengah naik daun menjadi pemain pertama yang kalah pada babak pertama Denmark open 2020. Ia menyerah dari pebulutangkis berusia 19 tahun asal India Lakhsya Sen dalam pertandingan dua set langsung 21-9 dan 21-15
Pada pertandingan di Odense Sports Park, Denmark, tersebut Christo tidak mampu keluar dari tekanan Lakhsya yang merupakan Juara Asia Junior 2018.
Set pertama diselesaikan oleh Lakhsya dengan skor telak 21-9.Memasuki set kedua, Christo Popov sempat memaksa lawan untuk bermain reli panjang hingga mampu unggul 3-2. Namun Sen kembali membuat permainan menjadi sama imbang.
Sempat unggul dua angka, tetapi Popov malah tertikung di interval set kedua dan membuat Sen memimpin 11-10. Selepas interval, lagi-lagi pebulutangkis bertangan kidal itu kembali banyak membuat kesalahan sendiri dan tertinggal tiga angka.
Lakshya Sen tak butuh waktu lama untuk mengamankan kemenangan pertama di Denmark Open atas Christo Popov. Juara Asia Junior 2018 itu menutup set kedua dengan skor 21-15.
Di laga babak kedua Denmark Open 2020, Lakshya Sen akan menantang pemenang antara Maxime Moreels (Belgia) dan Hans-Kristian Solberg Vittinghus (Denmark).
- Tinggalkan Arsenal, Mesut Ozil: Saya Gunner Selamanya
- Tingkatkan Silaturahmi, 50 Pelatih Dojang Se-Kota Medan Gelar Latihan Bersama
- Tanpa Wakil Indonesia, Ini Pemain Yang Berlaga Di Final Toyota Thailand Open 2021 Hari Ini